Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Politik

Korsel dan Australia Saling Mengakui Sebagai Mitra Penting Untuk Strategi Indo-Pasifik

Write: 2024-05-01 15:57:52Update: 2024-05-01 16:30:01

Korsel dan Australia Saling Mengakui Sebagai Mitra Penting Untuk Strategi Indo-Pasifik

Photo : YONHAP News

Menteri Luar Negeri Korea Selatan Cho Tae-yul menyampaikan bahwa Korea Selatan dan Australia telah sependapat untuk mengakui satu sama lain sebagai mitra penting dalam mewujudkan strategi Indo-Pasifik, dan memutuskan untuk meningkatkan kerja sama di tingkat bilateral dan multilateral sebagai negara-negara yang memiliki posisi serupa. 

Menteri Cho membuat pernyataan itu dalam konferensi pers bersama yang digelar setelah Pertemuan Menteri Luar Negeri dan Menteri Pertahanan antara Korea Selatan dan Australia di Melbourne, Australia pada hari Rabu (01/05). 

Selanjutnya, ia yakin bahwa pertemuan kali ini dapat berkontribusi untuk menjadi tonggak penting dalam memperkuat kemitraan yang berlandaskan pada demokrasi liberal dan kepercayaan, demi memperkuat kontribusi keduanya terhadap tatanan regional dan global berbasis aturan. 

Cho lebih lanjut menuturkan bahwa kedua negara juga sepakat untuk meningkatkan kerja sama di bidang keamanan ekonomi dan perubahan iklim, serta untuk mencegah aktivitas ilegal, seperti transaksi senjata antara Korea Utara dan Rusia. 

Menanggapi hal tersebut, Menteri Luar Negeri Australia Penelope Ying-Yen Wong atau lebih dikenal dengan Penny Wong mengecam tindakan provokatif yang berulang kali dilakukan Korea Utara, dengan melontarkan bahwa sejarah menunjukkan fakta apa yang terjadi di Semenanjung Korea sangat penting dalam keamanan dan stabilitas di kawasan. 

Dia juga menghimbau pentingnya bagi komunitas internasional untuk memberikan tekanan sebesar-besarnya kepada Korea Utara terkait sanksi internasional dalam melawan rezim itu. 

Menteri Wong menambahkan bahwa Korea Selatan dan Australia justru memiliki banyak perhatian dalam peningkatan kerja sama di bidang pertahanan, maupun kerja sama diplomatik dan ekonomi bilateral mereka.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >