Departemen Luar Negeri AS menyambut baik rangkaian hasil pertemuan segi enam sebagai salah satu langkah bermakna usaha internasional dalam menuntaskan kasus nuklir Korea Utara.
Usai pertemuan segi enam di Beijing RRC, departemen luar negeri AS menetapkan pernyataan khusus, serta memandang optimis rangkaian perkembangan situasi politik internasional kelak seputar kasus program pengembangan senjata nuklir Korea Utara.
Disinggung desas-desus niat Pyongyang untuk menguji coba rudal nuklir, juru bicara departmen luar negeri AS menambahkan, hal itu jelas ingin membuktikan kepemilikan senjata nuklirnya, namun pemerintah Washington tidak mempercayainya begitu saja.