Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Domestik

Pemerintah Investasikan 3 Triliun Won pada Mobil Ramah Lingkungan

Write: 2016-07-01 16:01:28Update: 2016-07-01 17:00:05

Pemerintah Investasikan 3 Triliun Won pada Mobil Ramah Lingkungan

Pemerintah Korea Selatan akan menginvestasikan 3 triliun won untuk penyediaan mobil ramah lingkungan guna mengurangi debu halus.

Menurut 'Rencana Pelaksanaan Tindakan Penanggulangan Debu Halus' yang diumumkan pemerintah pada hari Jumat (1/7/2016), pemerintah akan mengganti 30% mobil baru atau 1,5 juta unit dengan mobil listrik dan mobil berbahan bakar hidrogen. Untuk itu pemerintah juga mendukung dana sebanyak 3 triliun won dalam menyediakan mobil ramah lingkungan selama 5 tahun, hingga tahun 2020.

Pemerintah juga akan menginvestasikan  700 miliar won untuk pembangunan infrastruktur pengisian bahan bakar, termasuk 3000 stasiun pengisian mobil listrik dan 100 tempat pengisisan bahan bakar mobil hidrogen dalam waktu 5 tahun mendatang.

Selain itu, anggaran sebesar 80 miliar won disediakan untuk membuang mobil tua yang memakai bensin, dan meningkatkan biaya pendukung sebanyak 30% untuk bus tua yang diganti dengan bus dengan bahan bakar gas alam cair-CNG. 

Dalam langkah yang sama, pemerintah segera melakukan pembahasan untuk mengontrol harga bahan bakar bensin dan diesel guna mempertimbangkan rencana rasio pajak untuk bahan bakar bensin dan diesel. 

Selain itu, rencana untuk menghentikasn operasi 10 pembangkit listrik batu bara, yang berumur tua akan diumumkan pada awal minggu depan. 

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >