Antar-Korea
Korsel, AS dan Jepang akan mengadakan negosiasi pendahuluan bagi pertemuan segi 6
Write: 2003-08-08 00:00:00 / Update: 0000-00-00 00:00:00
Korea Selatan, Amerika Serikat dan Jepang akan mengadakan negosiasi pendahuluan tak resmi di Washington tanggal 13 dan 14 Agustus mendatang, terkait pertemuan segi 6 untuk menuntaskan masalah nuklir Korea Utara.
Menurut harian Jepang Sankei Shinbun, hari Jumat, dalam negosiasi itu, ketiga pihak akan menyelaraskan pendapatnya tentang imbalan pembuangan program pengembangan senjata-senjata nuklir Korea Utara.
Sehubungan dengan itu, harian Jepang Yomiuri Shinbun mengabarkan, pemerintah Amerika Serikat menunjukkan sikap positifnya untuk menyerahkan imbalan secara menyeluruh, ketika Korea Utara membuang program pengembangan senjata-senjata nuklirnya.
Sedangkan, Korea Selatan mengajukan cara Road Map, yakni menyerahkan dukungan secara bertahap, sesuai dengan sikap sadar Korea Utara untuk membuang program pengembangan senjata-senjata nuklirnya.
Pilihan Editor
Politik
2025-12-17 14:17:02
Internasional
2025-12-11 15:37:33
Politik
2025-11-26 14:26:30