Sebuah indeks yang mengukur tingkat kebahagiaan seseorang telah dikembangkan baru-baru ini.
Menurut Indeks Ayam atau Chicken Index yang dibuat oleh KBS1 Radio "Dunia Melalui Data Besar" dan perusahaan data analisis Daumsoft, semakin bahagia seseorang, semakin sering mereka mengatakan kata "ayam".
Indeks tersebut menggabungkan jumlah berapa kali kata "ayam" disebutkan dalam situs jejaring sosial dan terkait dengan indeks ekonomi dan laporan cuaca. Semakin tinggi Indeks Ayam, semakin bahagia seseorang.
Menurut analisis Daumsoft, semakin baik cuaca dan kondisi pasar lokal, semakin banyak orang mengatakan ayam dalam situs jejaring sosial.
Data itu juga menunjukkan bahwa pada hari-hari dengan tingkat kelembaban temperatur (THI) lebih tinggi dari 75, kata ayam disebutkan seribu-854 kali. Namun pada hari dimana THI lebih rendah dari 75, kata ayam disebutkan dua-ribu-56 kali.
Perhitungan yang membandingkan rata-rata kapitalisasi pasar dari Bank Sentral Korea (BOK) juga menunjukkan korelasi dengan jumlah kata ayam yang disebutkan di media sosial.