Pertemuan trilateral meliputi Amerika Serikat, Korea Utara dan RRC, hari Rabu, berlangsung di Beijing, guna membahas masalah nuklir Korea Utara.
Wakil menteri luar negeri Korea Utara, Lee Geun, wakil pembantu menteri Amerika Serikat, James Kelley dan direktur urusan Asia Pasifik dari Departemen Luar Negeri RRC, Fuying mengikuti pertemuan tersebut sebagai wakil negaranya masing-masing.
Dalam pertemuan trilateral kali ini, ke-3 pihak akan memusatkan perhatiannya kepada masalah pembuangan program senjata-senjata nuklir di Korea Utara dan penggulingan rezim Korea Utara.
Amerika Serikat menuntut keras partisipasi Korea Selatan dan Jepang dalam pertemuan multinasional untuk membahas masalah nuklir Korea Utara, sedangkan pihak Korea Utara mempertahankan sikap posifnya untuk membuka dialog langsung antar kedua negara guna membahas masalah tersebut.
Sementara itu, pertemuan trilateral kali ini akan berlangsung hingga 25 April mendatang.