Korea Selatan, Amerika Serikat, Jepang dan RRC sedang berpeluang baik untuk membujuk Korea Utara agar segera membuang program pengembangan nuklirnya.
Dalam jumpa pers, hari Senin, Presiden Amerika Serikat, George Bush mengatakan, peningkatan hubungan kerjasama 4 negara tersebut dapat mendorong pembuangan program nuklir di Korea Utara.
Dikatakan, pihaknya sangat menghargai berbagai usaha mantan presiden RRC, Jiang Je min untuk mewujudkan Semenanjung Korea sebagai zona bebas nuklir.
Ungkapan kepala negara Amerika Serikat tersebut, sedang mendapat perhatian menjelang pertemuan trilateral di Beijing pekan ini yang akan membahas masalah nuklir Korea Utara.
Sementara itu, wakil pembantu menteri luar negeri Amerika Serikat, James Kelley, hari Selasa, akan berangkat ke Beijing untuk menghadiri pertemuan trilateral.
Demikian, harian Amerika, The USA Today, edisi internet, hari Senin, mengabarkan.