Antar-Korea
Dewan Keamanan PBB membahas kasus nuklir Korut
Write: 2003-01-20 00:00:00 / Update: 0000-00-00 00:00:00
Dewan Keamanan PBB akan mengadakan sidang darurat 21 Januari menghadirkan 15 menteri luar negeri dari seluruh negara anggota kecuali Suriah, untuk membicarakan kasus nuklir Korea Utara secara mendalam. Dalam kesempatan tersebut, pihak Washington akan menjelaskan kedudukan resminya terhadap Korea Utara yang sanggup menjamin pembuatan dokumen non agresi dan penyerahan perekonomian apabila Pyeongyang menghentikan rencana pengembangan nuklirnya. Sejalan dengan itu, menteri luar negeri AS Colin Powell akan mengadakan tatap muka secara terpisah dengan mitranya menteri luar negeri Cina, Rusia dan Jerman guna menegaskan kepentingan penuntasan masalah nuklir Korea Utara secara damai. Sebelumnya, menteri Colin Powell menegaskan di CNN, hendaknya Badan Tenaga Atom Internasional IAEA secara langsung akan mempermasalahkan kasus nuklir Korea Utara di meja perundingan Dewan Keamanan PBB.
Pilihan Editor
Politik
2025-12-17 14:17:02
Internasional
2025-12-11 15:37:33
Politik
2025-11-26 14:26:30