Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Ekonomi

Landasan Kuat untuk Smart Work, Toss Lab

#Terobosan Industri l 2020-04-27

ⓒ Toss Lab

Pada beberapa tahun lalu, intranet atau email adalah sarana komunikasi di dalam perusahaan. Namun, untuk kerja sama dan komunikasi yang lebih cepat dan lancar, messenger telah menggantikannya. Di Korea Selatan, banyak karyawan yang berkomunikasi melalui Kakao Talk, namun hal itu terkadang mengganggu kehidupan pribadi. Bagi perusahaan, penggunaan messenger pribadi itu dinilai tidak baik dari sisi keamanan dan kemungkinan bocornya informasi perusahaan. Toss Lab yang didirikan pada tahun 2014 lalu memecahkan ketidaknyamanan tersebut. 


Segala fungsi dari peralatan kerja sama ala Korea, JANDI sangat bermanfaat dalam komunikasi kerja. Misalnya, meskipun seseorang bergabung ke dalam sebuah ruang chatting di dalam JANDI beberapa saat kemudian setelah chatting itu sudah dimulai, dia tetap dapat membaca isi pembicaraan sebelumnya dan mencari file yang telah mereka bagikan. Oleh sebab itu, ia tetap dapat mencari tahu isi pekerjaan sebelumnya dengan membaca isi pembicaraan antar karyawan. Segala file di dalam JANDI dapat disimpan secara permanen dengan tingkat keamanan yang tinggi. Selain itu, ada telekonferensi yang dapat digunakan oleh 100 orang secara serentak. Akibat wabah COVID-19, kegiatan bekerja dari rumah semakin meningkat. Jika para karyawan menggunakan JANDI, mereka dapat mengadakan telekonferensi atau dapat bertukar pandangan dengan lebih mudah. Yang terbaik adalah cara penggunaannya yang sangat mudah. 


ⓒ Toss Lab

Sejalan dengan sistem 52 jam kerja seminggu di Korea Selatan, keseimbangan antara pekerjaan dan kehidupan terasa lebih penting dan konsep Smart Work juga diterapkan sehingga Toss Lab juga ikut berkembang dengan cepat. Akibat wabah COVID-19, banyak perusahaan yang melakukan kerja dari rumah atau sistem kerja fleksibel. Namun, tidak begitu banyak perusahaan yang siap pada sistem kerja tersebut. Demi membantu perusahaan yang belum siap, Toss Lab memberikan layanan JANDI secara cuma-cuma sejak bulan Februari lalu. Saat ini Toss Lab terpilih sebagai perusahaan yang berhak menyajikan solusi komputasi awan kepada perusahaan kecil dan menengah. Toss Lab juga hendak maju ke luar negeri. 


Toss Lab yang ingin mendominasi pasar dunia, tengah melebarkan lingkup bisnisnya ke Taiwan, Jepang, Vietnam, Timur Tengah, dan berbagai negara lain. Toss Lab telah menjadi landasan agar budaya kerja sama online di perusahaan dapat berkolaborasi dengan kehidupan sehari-hari kita.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >